Resep Cilok Isi Telur Puyuh Cocolan Saus Kacang yang Maknyus

(Sumber: detikFood)

GrafikaNews.com - Cilok alias aci dicolok, jajanan kenyal gurih khas Jawa Barat. Kali ini dibikin spesial dengan isian telur puyuh rebus. Dicocol saus kacang mantap rasanya.

Cilok merupakan salah satu jajanan enak yang gampang ditemui di kaki lima. Dibuat dari aci atau tepung tapioka hingga rasanya kenyal-kenyal gurih. Cilok biasanya dicocol saus kacang dan saus sambal.

Kalau ingin puas makan dan hemat, bikin sendiri saja. Cilok bisa diisi telur puyuh, jadi makin enak rasanya. Cilok bisa disiram saus kacang yang gurih dan dicocol saus sambal plus kucuran kecap manis.

Kali ini chef Martin Praja membagikan resepnya. Kamu bisa melihat tayangannya di Masak Masak TransTV setiap Sabtu dan Minggu jam 13.30. Selalu ada resep-resep yang enak dan mantap rasanya.

Ikuti resep dan tips membuat Cilok Isi Telur Puyuh berikut ini.

Resep Cilok Isi Telur Puyuh

Total Waktu Penyajian : 30 Menit
Untuk Penyajian : 30 Porsi
Judul Resep : Cilok Isi Telur Puyuh
Kategori : Camilan
Masakan : Camilan
Durasi Persiapan : 30 Menit
Durasi Masakan : 30 Menit
Total Durasi : 60 Menit

 

Bahan :
  • 15 butir telur puyuh rebus, kupas
  • 200 g tepung tapioka
  • 250 g tepung terigu
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 50 g daun bawang iris halus
  • 400 ml air panas
  • garam
  • merica
  • kaldu jamur
  • Saus Kacang:
  • 100 g kacang tanah goreng
  • 2 siung bawang putih
  • garam
  • gula pasir
  • Pelengkap:
  • 50 ml kecap manis
  • 4 sdm saus sambal
  • air
  • jeruk limau

 


Cara Membuat :
  1. Campur jadi satu,tepung tapioka, tepung terigu, bawang putih dan daun bawang, garam, merica dan kaldu jamur. Aduk hingga rata.
  2. Tuangi air panas dan uleni hingga menjadi adonan kalis yang bisa dibentuk.
  3. Ambil sedikit adonan, pipihkan, isi dengan 1 butir telur puyuh, bulatkan kembali.
  4. Didihkan air secukupnya dalam panci. Rebus cilok hingga mengapung lalu angkat dan tiriskan.
  5. Saus Kacang: Masukkan semua bahan dalam mangkuk blender. Proses hingga halus.
  6. Taruh bola-bola cilok di atas piring saji.
  7. Tuangi saus kacang, beri kecap dan air jeruk limau.

Tips:

1. Untuk mendapatkan cilok yang kenyal gurih, perhatikan takaran air pada adonan. Selalu sesuaikan dengan kondisi tepung tapioka dan terigu. Jika terasa terlalu pekat bisa ditambahkan air panas hingga adonan jadi lembut.
2. Saat merebus cilok gunakan air mendidih yang banyak dan pastikan cilok sudah mengapung tanda sudah matang.

Tags: