Kohati Selong Gandeng Eva Yolanda Peringati Hari Kartini

Eva Yolanda Membagikan Masker ke Ibu-ibu di Pasar Masbagik, Lombok Timur

Grafika News – Lombok Timur – Dalam rangka memperingati Hari Kartini yang jatuh pada hari ini (21/04), Kohati HMI Cabang Selong melakukan kegiatan bakti sosial dengan membagi masker dan sosialisasi sosial distancing ke para pedagang pasar masbagik. (Selasa, 21/04/2020)

Para pedagang terlihat antusias menerima masker yang di bagi. terlebih lagi kehadiran Eva Yolanda salah satu Kontestan Liga Dangdut Indonesia (LIDA) 2020 tidak luput menjadi perhatian Masyarakat di Pasar Masbagik.

Ketua Umum KOHATI HMI Cabang Selong, Siti Huzaefah mengungkapkan, bakti sosial kali ini dilakukan sebagai rangkaian memperingati Hari Kartini. Menurutnya pembagian Masker ke masyarakat dipasar sangat penting sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19.

"Kegiatan bakti sosial dalam bentuk pembagian masker dan sosialisasi sosial distancing ini kami lakukan dalam rangka untuk mencegah penyebaran virus corona di lombok timur, kami memilih pasar karena di pasar sangat rentan sekali penyebaran virus corona ini, apalagi di lombok timur saat ini sudah zona merah" terang siti

“Hadirnya Eva Yolanda dalam kegiatan bagi-bagi masker ke ibu-ibu pedagang dinilai cukup efektif untuk menyedot perhatian. Karena masyarakat Lombok Timur mengaguminya sebagai penyanyi yang punya suara indah” lanjut siti

Sementara itu, Eva Yolanda dalam Kesempatan sosialisasi menyampaikan kepada masyarakat untuk lebih disiplin menjaga kebersihan dan kesehatan masing-masing.


"ibu- ibu yang ada di pasar, mari kita menjaga diri kita sama-sama dengan menjaga kebersihan, kita mengatur jarak sehingga kita terhindar dari virus corona, supaya kita sehat dan keluarga kita dirumah juga sehat” seru pedangdut asal Desa Lando Kecamatan Terara LOTIM. (Gus)