Gandeng Satlantas Loteng, PWLT Sebar Ribuan Masker Gratis

Persatuan Wartawan Lombok Tengah Membagikan Ribuan Masker Gratis Pada Masyarakat.

Grafika News - Lombok Tengah - Persatuan Wartawan Lombok Tengah (PWLT), terjun langsung membagikan ribuan masker. Aksi ini dilakukan sebagai bentuk nyata mendukung gerakan penggunaan masker ditengah masyarakat guna memutus mata rantai penyebaran Virus Corona Desease 2019 (COVID-19). Senin, (13/04/2020) 

“Ada sekitar seribu lebih masker yang dibagikan pada kegiatan kali ini,” sebut Ketua PWLT, Munakir, usai kegiatan.

Menurutnya, Covid-19 memiliki dampak yang sangat besar, maka memutus rantai penyebarannya merupakan tanggung jawab semua pihak. Selain itu, wabah ini harus dilawan secara bersama-sama oleh semua elemen masyarakat, termasuk didalamnya adalah wartawan.

“Selain berperan menyajikan informasi melalui media massa, pembagian masker gratis ini juga merupakan salah satu bentuk nyata kepedulian teman-teman wartawan di Lombok Tengah untuk membantu pemerintah memutus rantai penyebaran Covid-19,” sebutnya.

Hadir juga dalam aksi pembagian ribuan masker, Paguyuban Duta Lingkungan Lombok Tengah dan Rutan Kelas IIB Praya.

Selain itu, PWLT juga menggandeng Satlantas Polres Lombok Tengah guna melakukan sosialisasi tentang maklumat Kapolri pada masyarakat untuk tidak menggelar kegiatan-kegiatan yang bisa mendatangkan kerumuman atau massa dengan jumlah banyak dalam rangka mengantisipasi penyebaran Covid-19 ini. 


Kanit Turjawali Satlantas Polres Loteng, Ipda Ketut Arnawa, di temui terpisah mengaku sangat apresiasi kegiatan yang dilakukan PWLT tersebut. Pihaknya pun siap berpartisipasi pada kegiatan-kegiatan serupa dimasa yang akan datang.

“Semoga kegiatan ini bisa bermanfaat bagi masyarakat. Kita semua harus jadi garda terdepan untuk memutus rantai penyebaran virus ini,” tandasnya. (Eff)