Antisipasi Penumpukan Kendaraan, Polda NTB Terapkan Skenario One Way Saat Gelaran MotoGP 2022

Kabid Humas Polda NTB Kombes Artanto.

Lombok Tengah, Grafikanews.com - Sejumlah strategi disiapkan Polda Nusa Tenggara Barat (NTB) jelang perhelatan MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Circuit (PMISC) mulai Jumat (17/3/2022) hingga Minggu (19/3/2022) terutama terkait rawannya kemacetan kendaraan yang menumpuk.

Saat ditemui di Media Center Indonesia (MCI) MotoGP Mandalika, Kamis (17/3/2022), Kabid Humas Polda NTB Artanto menegaskan jika pihaknya akan menggunakan sistem one way (satu arah) ketika para penonton pulang.

"Seperti juga pada Jumat dan Sabtu, di hari terakhir Minggu dimana menjadi acara final race MotoGP Mandalika kita kerahkan seluruh personel dengan mengawal seluruh kendaraan dengan sistem one way. Nantinya ketika penonton sudah selesai nonton langsung diarahkan menuju Mataram dan Lombok Timur dengan satu jalur dari Bundaran Bypass Mandalika," ulasnya.

Ditambahkan Artanto, Polda NTB juga akan mensterilkan terlebih dahulu Jalan Bypass Mandalika dalam keadaan lengang.

"Sekitar pukul 16.00 Wita jalan sudah dimulai sterilisasi jalan oleh para personel kami," jelasnya. (Red)


Tags: