3 Orang Terkonfirmasi Positif Covid-19 di KLU

Bupati KLU, Dr. H. Najmul Akhyar, SH. MH

GrafikaNews.com - Kabupaten Lombok Utara dalam hasil pemeriksaan Swab oleh Biomedis RSUD Provinsi NTB, terdapat tambahan kasus Terkonfirmasi sebanyak 3 orang. Hal tersebut disampaikan Bupati Najmul Akhyar dalam siaran persnya, Minggu (23/8).

Tiga pasien yang Terkonfirmasi Positif Covid-19: Pasien pertama nomor 2494, an. Ny. S (78 th), alamat Desa Tegal Maja, Kecamatan Tanjung. Pasien kedua nomor 2495, an. Tn. S (70 th), alamat Desa Tegal Maja, Kecamatan Tanjung dan Pasien ketiga nomor 2533, an. Ny. M (54 th), alamat Desa Dangiang, Kecamatan Kayangan.

Dikatakan bupati, jumlah kasus terkonfirmasi positif Covid-19  berjumlah 93 orang. Pasien sembuh 72 orang dan dalam perawatan sebanyak 17 orang.

"5 orang dalam perawatan di RSUD KLU dan 12 orang mengisolasi diri secara mandiri dengan tetap dalam pengawasan RSUD KLU," jelasnya.

Bupati Najmul menghimbau kepada seluruh lapisan masyarakat bumi TIOQ, TATA, TUNAQ untuk tetap tenang menerapkan physical distancing, gunakan masker, hindari kerumunan, serta lakukan pola hidup bersih dan sehat.

"Kita cegah penyakitnya, bukan mengucilkan orang atau latar belakangnya," tutur Bupati Najmul Akhyar. (*)